Selasa, 19 Februari 2019

Ternyata! Roti Panggang Mengandung Racun

Ilustrasi roti panggang | Thesun.co.uk

Jika kamu sering memanggang roti, tentunya roti panggang cenderung renyah dan gurih. Itu menambah semangat di pagi hari sebelum bekerja.

Tapi ternyata, memanggang roti justru berbahaya. Roti yang dipanggang ternyata bisa mengandung racun dan menyebabkan polusi.

Para peneliti dari Universitas Texas di Austin, menemukan bahwa roti panggang ternyata berbahaya karena mengubah warna menjadi kuning atau kecokelatan. Bukan hanya tentang kualitas roti saja, tetapi kualitas udara di alat pemanggang di rumah juga.

Para peneliti menganalisis tiga rumah dengan kualitas udara yang terdampak alat pemanggang.

Memanggang dan mengeringkan juga terbukti menyebabkan racun.

“Tentunya itu menjadi hal yang mengejutkan bagi para penggemar roti panggang,” ujar peneliti dari Universitas Texas, Marina Vance, dilansir AkuratHealth dari The Sun pada Selasa, (19/2).

Vance mengungkapkan, ketika orang memanggang roti, maka elemen pemanas akan keluar dan bercampur dengan udara. Racun itu bukan hanya terdapat di roti, tetapi pada udara yang tersebar akibat pemanggangan itu. 

“Kita juga menemukan etanol di udara,” jelasnya.



Sumber: AKURAT.CO

Tidak ada komentar:

Posting Komentar