Senin, 27 Mei 2019

Diduga Provokasi Massa Aksi 22 Mei, Driver Ojol Diringkus Polres Metro Jakarta Barat

Panser Pindad Steyr Pandur II 8x8 | ISTIMEWA

Polres Metro Jakarta Barat menangkap seorang pengemudi ojek online karena diduga memprovokasi massa aksi 22 Mei untuk melempari mobil panser dengan kotoran.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Raden Argo Yuwono mengkonfirmasi penangkapan tersebut.

"Itu sudah ditangkap oleh Polres Jakarta Barat ya," ujar Argo kepada wartawan, Senin (27/5/2019).

Tetapi, Argo tidak menjelaskan lebih lanjut tentang identitas pelaku karena kasus itu ditangani di Mapolres Jakarta Barat.

"Langsung ke Polres Jakarta Barat ya," tutupnya.

Diketahui sebelumnya, pada 22 Mei terjadi kericuhan di kawasan Slipi dan Kemanggisan Jakarta Barat. Selain itu, kericuhan juga terjadi di depan kantor Bawaslu RI Jakarta Pusat.



Sumber: AKURAT.CO

Tidak ada komentar:

Posting Komentar