Senin, 24 Juni 2019

Malaysia International Series 2019, Indonesia Sabet Tiga Gelar

Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, berhasil meraih gelar juara di Malaysia International Series 2019 | PBSI

Indonesia berhasil menjadi juara umum di ajang Malaysia International Series 2019Dari lima gelar yang diperebutkan, Indonesia berhasil menyabet tiga gelar.

Ketiga gelar tersebut didapatkan oleh ganda campuran Amri Syahnawi/Pia Zebadiah Bernadet, tunggal putri Sri Fatmawati, dan ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

"Kunci permainan kami tadi dari servis dan pukulan pembukaannya. Kami juga hari ini bermain lebih sabar," kata Daniel sebagaimana dikutip dari laman resmi Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI).

"Kami sempat mengalami kesulitan di gim pertama, mereka punya pertahanan yang rapat. Jadi kami harus pintar-pintar mengarahkan bola."

Atas gelar ini, Leo/Daniel tidak berpuas diri. Pasalnya, mereka tetap berharap agar penampilannya dapat lebih konsisten dan terus mendapatkan prestasi lainnya di level yang lebih tinggi.

"Kami berharap bisa tampil lebih stabil ke depannya. Kalau bisa sih prestasi kami lebih meningkat lagi," ujar Daniel.

Meski mengaku alami kesulitan di laga terakhir, namun Leo/Daniel tetap mampu menuntaskan permainan atas ganda putra Malaysia, Low Hang Yee/Ng Eng Cheong. Pertandingan pun berjalan alot dengan kemenangan Leo/Daniel yang mengharuskan bermain tiga set, yaitu dengan skor 17-21, 21-17, dan 21-11.


Sementara itu, Amri/Pia berhasil mendapatkan gelar juara dengan mengalahkan rekan senegara, Andika Ramadiansyah/Bunga Fitriani Romadhini, dengan skor 21-15 dan 21-17. Sedangkan Sri sanggup menghentikan langkah dari wakil tuan rumah, Eoon Qi Xuan, dengan dua set langsung, yaitu 21-19 dan 21-8.

Di sisi lain, nomor ganda putri yang diwakilkan Ribka Sugiarto/Febriana Dwipuji Kusuma belum mampu meraih hasil maksimal usai tunduk dari ganda putri Malaysia, Tan Pearly Koong Le/Muralitharan Thinaah. Ribka/Febriana pun akhirnya menyerah dengan laga rubber game, 16-21, 21-11, dan 18-21. 



Sumber: AKURAT.CO

Tidak ada komentar:

Posting Komentar