Senin, 24 Juni 2019

Agentina ke Perempat Final Piala Amerika 2019 Dampingi Kolombia

Pemain tim nasional Argentina Sergio Aguero merayakan golnya bersama rekan setimnya Lionel Messi di laga terakhir penyisihan Grup C Piala Amerika 2019 Brasil, di Stadion Arena do Gremio, Brasil, Senin (24/6/2019) | REUTERS/Henry Romero

Laga terakhir penyisihan Grup B Piala Amerika 2019Argentina berhasil melaju ke babak perempat final, setelah mengalahkan Qatar dengan skor 2-0 di Stadion Arena do Gremio, Senin (24/6/2019) dini hari waktu Indonesia.

Dengan hasil ini, Argentina mendampingi Kolombia yang lolos dengan status sebagai juara grup setelah kemenangan tipis satu gol di laga terakhir melawan Paraguay.

Baru empat menit laga babak pertama berlangsung, lini belakang Qatar langsung membuat sebuah kesalahan fatal sehingga Lautaro Martinez yang berdiri di kotak penalti mampu memanfaatkan kesempatan tersebut untuk mencetak gol bagi timnya.

Unggu satu gol, Argentina terus menekan, Sergio Aguero mendapatkan peluang untuk menggandakan keunggulan di menit 22 setelah menerima sebuah umpan matang di kotak penalti, tetapi sepakannya masih belum akurat.

Pada babak kedua, La Albiceleste—julukan timnas Argentina—tetap mendominasi. Aguero mendapat peluang bagus di menit 60, tetapi tembakannya dari dalam kotak penalti masih bisa digagalkan barisan pemain bertahan Qatar.

Dua menit pasca peluang tersebut, lagi-lagi Aguero mengonversi sebuah peluang matang. Namun, Saad Al Sheeb berhasil melakukan penyelamatan gemilang untuk menunda selebrasi Lionel Messi dan rekan-rekan setimnya.

Setelah gagal pada dua kesempatan pertama di babak kedua, Aguero kemudian berhasil mencetak gol pada usaha ketiganya di menit 82. Gol ini lahir lewat aksi individualnya dan diselesaikan dengan tembakan akurat ke gawang Saad Al Sheeb.

Di waktu tersisa, anak-anak asuh Lionel Scaloni tersebut mengupayakan beberapa kesempatan lagi. Namun, dua gol tersebut tetap bertahan hingga wasit Julio Bascunan meniup peluit panjang tanda laga telah rampung.

Laga Terakhir Penyisihan Grup B Piala Amerika 2019
Stadion Arena do Gremio/Senin, 24 Juni 2019
Wasit: Julio Bascunan (CHILE).
Gol: Lautaro Martinez (4'), Sergio Aguero (82').

Susunan Pemain

Qatar (5-3-1): Saad Al Sheeb; Tarek Salman, Salem Al Hajri, Boualem Khoukhi, Bassam Hisham, Pedro Miguel; Hasan Al Haydos, Karim Boudiaf, Abdelaziz Hatem; Akram Afif, Almoez Ali. Pelatih: Felix Sanchez.

Argentina (4-3-3): Franco Armani; Renzo Saravia, Juan Foyth, Nicolas Otamendi, Nicolas Tagliafico; De Paul, Leandro Paredes, Lo Celso; Lionel Messi, Lautaro Martinez, Sergio Aguero. Pelatih: Lionel Scaloni.




Sumber: AKURAT.CO

Tidak ada komentar:

Posting Komentar