Aaron Ramsey | Foto/Teamtalk.com
Aaron Ramsey, akan resmi berstatus penggawa Bianconeri per 1 Juli mendatang. Football Italia mengabarkan kepindahan gelandang Arsenal tersebut, Dilansir dari Sky Sport Italia.
Sebenarnya kontrak Ramsey bersama The Gunners akan kedaluwarsa di akhir musim ini. Itu berarti, pihak Juventus tak perlu mengeluarkan uang untuk mendapatkan jasanya.
Kubu The Gunners -julukan Arsenal- sendiri sebenarnya sudah menawarkan perpanjangan kontrak dengan Ramsey sejak beberapa waktu lalu. Namun, kedua belah pihak tidak menemui kesepakatan perihal gaji.
Juventus lebih memilih sabar menunggu hingga akhir musim, hal ini bisa dibilang cukup masuk akal dan merupakan pilihan tepat. Sebab, jika mereka memaksakan merekrut Ramsey di musim dingin, setidaknya manajemen Juventus harus mengeluarkan uang sebesar 20juta euro.
Sumber yang sama juga menyebut kalau sang pemain sudah melakukan tes medis. Ramsey memilih tes medis di Spanyol ketimbang di London.
Sejumlah klub elite juga mempunyai minat serius, sebut saja Bayern Muenchen dan Paris Saint-Germain. Tetapi Juventus menjadi klub yang berada di garda terdepan untuk mendapatkan Ramsey.
Sumber: AKURAT.CO
Tidak ada komentar:
Posting Komentar